Skip to main content

Kumpulan Soal Latihan KSM Fisika MA Tingkat Nasional 2023

Kumpulan Soal Latihan KSM Fisika MA Tingkat Nasional 2023

Bimbinganguru.com - Hallo sobat Madrasah, Berikut ini kami bagikan Kumpulan Contoh Soal KSM di bidang Fisika MA tingkat nasional dalam format pdf dan pengerjaan online untuk latihan Kompetisi Sains Madrasah tahun 2023.

Informasi ini dapat diunduh dan digunakan sebagai bahan pelatihan untuk mempersiapkan peserta dalam kegiatan KSM mata pelajaran Fisika jenjang Madrasah Aliyah (MA). Dalam pelaksanaannya, seleksi Lomba Fisika Madrasah Sains dilaksanakan secara nasional bersamaan dengan media komputer dan yang lebih dikenal dengan CBT - Computer Based Test.

Kumpulan Soal Latihan KSM Fisika MA Tingkat Nasional 2023

Kumpulan Soal Latihan KSM Fisika MA Tingkat Nasional 2023

Kumpulan Latihan Soal KSM Fisika MA Tingkat Nasional yang kami bagikan merupakan arsip naskah asli pelaksanaan ajang kompetisi dalam beberapa tahun terakhir. Pembimbing dan peserta dapat menggunakannya kembali untuk menganalisa bentuk materi, tata bahasa, dan sistem pengerjaan sebagai referensi di Kompetisi Sains Madrasah Tahun 2023 mendatang.

Baca Juga :
Selain itu, soal KSM di bidang Fisika Madrasah Aliyah tahun 2023 dengan informasi berupa 3 dokumen sudah dibagikan secara online dan kami mohon maaf untuk kunci jawaban soal nasional belum tersedia. Dokumen pelatihan dengan kunci jawaban tersedia dari Naskah KSM di tingkat kabupaten/kota.

Untuk mengunduhnya, silahkan ikuti tautan di bawah ini :
Kutipan Soal:

1. Dzulkarnain seperti tersebut dalam surat Al-Kahfi ayat 96 melakukan proses pengumpulan bongkahan dan potongan besi sampai sawa baina al-shadafaini. Al-shadafain adalah bentuk isim dua dari al-shadafu yang berarti dua kulit kerang. Seekor kerang kenyataannya memang memiliki dua kulit keras dengan celah diantara keduanya. Proses kedua adalah pemanasan potongan besi kemudian dituangkan dalam cetakan, yang sering kita sebut sebagai proses pengecoran (casting) logam.

Proses dan pengkondisian logam seperti tersebut di atas sampai saat ini masih terus dilakukan manusia untuk berbagai kepentingan dengan tujuan fisis tertentu yang ingin diperoleh. Salah satunya untuk pemanfaatan sifat logam sebagai isolator. Apabila sebuah batang tembaga berbentuk silinder dengan panjang 50 cm dan luas penampang A cm^2 diselimuti oleh isolator sehingga tidak terjadi perpindahan panas sepanjang batang kecuali di ujung-ujung batang. Ujung batang yang satu dibuat konstan pada suhu 25° sedangkan ujung yang lain dihitamkan. Ujung batang tembaga yang berwarna hitam mendapat radiasi dari sebuah sumber panas yang bersuhu 127°. Jika konduktivitas tembaga 390 W/mK, hitung suhu ujung tembaga yang berwarna hitam saat terjadi kesetimbangan termal!
(A) 25°
(B) 26,86°
(C) 29°
(D) 31,22°

2. Lebah merupakan salah satu jenis serangga yang Allah sebutkan di dalam Al-Quran. Lebah mempunyai keistimewaan yang luar biasa sebagaimana Allah sebutkan dalam surat Al-Nahl ayat 68 dan 69. Allah wahyukan bagi lebah untuk dengan mudah terbang mencari makanannya dari buah-buahan.

Mari kita tinjau sebuah lebah yang terbang diantara tanaman-tanaman yang berbunga dari sudut pandang fisikawan. Apabila seekor lebah madu diasumsikan berbentuk bola dengan diameter 1 cm mempunyai muatan +45 pC tersebar merata di seluruh permukaan lebah. Asumsikan juga bahwa terdapat butir serbuk sari dengan diameter 40µm menempel diatas permukaan tubuh lebah karena tertahan secara elektrik oleh muatan listrik dari lebah yang menginduksi dengan muatan sebesar –1 pC pada sisi dekat lebah dan muatan +1 pC pada sisi jauhnya. Asumsikan bahwa lebah membawa butir serbuk sari sejauh 1 mm dari ujung stigma (kepala putik) bunga yang ujungnya terdapat partikel bermuatan -45 pC. Apakah butir serbuk sari akan tetap menempel pada lebah atau berpindah pada stigma bunga?
(A) 2,0 s
(B) 3,2 s
(C) 3,6 s
(D) 5,2 s

3. Andi seorang murid madrasah bermassa 80 kg yang sedang menjalani diet. Andi menjalani program diet karena telah menyadari bahwa berlebih-lebihan dalam hal makan dan minum tidaklah baik, seperti firman Allah Juga terdapat pada hadist “Jauhilah olehmu mengisi perut dengan penuh terhadap makan dan minuman. Sebab, mengisi perut dengan penuh bisa membahayakan tubuh dan menyebabkan malas sholat” (HR. Bukhari).
Namun demikian suatu hari Andi tergoda untuk memakan es krim di siang hari yang terik. Informasi pada kemasan es krim menunjukan bahwa jumlah kalori yang terkandung dalam es krim tersebut adalah 200 kalori. Untuk menghabiskan energi yang baru di serap dari es krim, Andi menaiki tangga dari lantai dasar ke ruang kelas yang ada di lantai 5. Jika tinggi masing-masing lantai adalah 5 m dan konversi energi makanan menjadi energi mekanik adalah 60%, berapa sisa energi dari es krim yang belum dihabiskan?
(A) 197,14 kkal
(B) 195,24 kkal
(C) 127,42 kkal
(D) 97,41 kkal

4. Islam sangat menaruh perhatian terkait segala aktifitas manusia, tidak hanya aktifitas saat manusia bekerja bahkan juga saat beristirahat yaitu tidur di waktu siang hari maupun di malam hari. Firman Allah Surat Ar-Rum ayat 23
Mari kita tinjau aktifitas keseharian dari seorang siswa dengan rincian sebagai berikut:
1. Di dalam kelas dan belajar dengan mengeluarkan energi rata-rata 150 W
2. Tidur siang hari dan tidur malam hari yang mengeluarkan energi rata-rata 50 W
3. Berjalan dari rumah ke sekolah dan di antara kelas menghabiskan energi 300 W
Jika dalam 1 hari seorang siswa mengeluarkan energi total, dan lama waktu yang dipakai untuk tidur dan istirahat sama dengan waktu yang dipakai untuk di kelas dan belajar, hitunglah berapa hari dalam sebulan yang dihabiskan oleh siswa tersebut untuk berjalan! (anggap 1 bulan = 30 hari).
(A) 3 hari
(B) 3,75 hari
(C) 4 hari
(D) 4,75 hari

5. Sebuah kumparan yang terdiri dari 1000 lilitan dengan diameter 40 cm diletakkan secara mendatar. Medan magnet sebesar 0,5 T dengan arah ke bawah secara tiba-tiba dimunculkan sehingga timbul ggl induksi pada kumparan. Jika hambatan kawat kumparan adalah 314 mΩ, hitunglah berapa besar muatan yang mengalir!
(A) 40,41 C
(B) 100 C
(C) 125,14 C
(D) 200 C

Demikian informasi tentang Kumpulan Soal KSM Fisika MA Tingkat Nasional. Terima kasih atas kunjungannya.

BimbinganGuru.com : “Tak ada gading yang tak retak”,- setiap hal atau sesuatu pasti memiliki kekurangan (kelemahan).